INFOTOTABUAN.COM, BOLTIM-Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto melantik 58 Pjs Kepala Desa (Sangadi).
Pelantikan tersebut bertempat di halaman Kantor Bupati pada Rabu, (21/12/2022) tadi sore.
Menariknya Salah satu dari para Pjs Sangadi yang dilantik diantaranya Bapak Suhardoyo S. Mokoapa, SH, di percayakan sebagai PJS Sangadi di Desa Modayag, Kecamatan Modayag
Bapak Suhardoyo S. Mokoapa, SH, atau sering di sapa Bung Kemi’ saat ini bertugas di Kantor Kecamatan Modayag Barat menjabat sebagai Sekretaris Kecamatan, dan sebelumnya beliau juga pernah Menjabat sebagai PJS Sangadi Modayag pasca sebelum adanya pemekaran seperti saat ini.
“Saya ucapakan Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Bupati Sachrul kapada saya, saya akan menjalankan roda pemerintahan sesuai dengan peraturan yang berlaku serta akan berbuat adil kepada masyarakat setempat tanpa membeda bedakan, apabila ada hal yang nantinya bertentangan dengan aturan saya siap di copot dari jabatan saya,” Pungkas Suwardoyo.
Saya berharap masyarakat Modayag mendukung serta bekerja sama dalam Pemerintahan yang ada di Desa.
“Tentu tanpa ada dukungan dari masyarakat program nanti yang berada di desa tidak akan berjalan dengan baik,” tutup Mokoapa.