Dinilai Potensi, Kelurahan Pobundayan Bakal Bangun Taman Kuliner

INFO TOTABUAN, KOTAMOBAGU -Peningkatan usaha kuliner di wilayah Kotamobagu Selatan, khususnya di Kelurahan Pobundayan, rupanya mulai mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah setempat. Hal ini tercermin dari pernyataan Lurah Pobundayan Apri Dj Paputungan, kepada sejumlah awak media, Selasa (08/05) kemarin.

Dimana, Apri mengungkapkan kalau pihaknya telah mengusulkan pembuatan taman kuliner lewat Musrembang yang telah digelar belum lama ini.

“Jika taman tersebut direalisasikan maka akan dijadikan pusat lapak, serta objek kuliner baik makanan khas tradisional Bolaang Mongondow, maupun makanan lokal lainya.  Lahan tersebut cukup strategis dari pemandangan keindahan alam yang Lokasinya terletak di Kelurahan ini,” ucap Apri.

Apri mengatakan, dengan luas lahan sekitar 3 hektar beserta dengan pemandangan sawah dan alam lainnya di sekitar lokasi tersebut, akan menjadi daya tarik tersendiri di taman tersebut. “Suasananya sangat sejuk, dan indah. Kami yakin jika ini terealisasi akan jadi salah satu icon Kotamobagu juga,” tuturnya.

Adapun taman kota kuliner tersebut dikatakan Apri bisa enjadi salah satu dasar peningkatan ekonomi masyarakat, serta lumbung Pendapatan Asli Daerah (PAD). Dimana, hal tersebut menurutnya membutuhkan perhatian serius dari sejumlah instansi teknis terkait.

“Contohya, dinas terkait buatkan lapak di lokasi itu kemudian disewakan, maka dari situ akan menjadi target PAD,” jelasnya.(**)

Bagikan Berita ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *